FAKTOR PENCETUS KEKAMBUHAN ASMA PADA ANAK USIA SEKOLAH DI RSUD Dr. M. YUNUS BENGKULU
DOI:
https://doi.org/10.33088/jptk.v8i2.111Kata Kunci:
kata Kunci: Faktor, Pencetus, Kekambuhan, AsmaAbstrak
Abstrak
Asma merupakan salah satu penyakit kronis yang tidak menular namun sangat membahayakan jika tidak segera ditangani. Banyaknya masyarakat yang tidak mengetahui faktor pencetus terjadinya kekambuhan asma menyebabkan angka kejadian asma semakin meningkat. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor pencetus kekambuhan asma. Desain penelitian adalah deskriptif analitik. Sampel penelitian berjumlah 30 responden. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Analisis menggunakan chi-square dengan α ≤ 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 56,7% responden jarang mengalami kekambuhan asma dan 43,3% sering mengalami kekambuhan asma. Hasil analisis pada enam variabel faktor pencetus dengan kekambuhan asma menunjukkan p fisher exact ≥ α 0,005 sehingga dapat diartikan tidak ada hubungan antara pendidikan, jenis kelamin, lama menderita asma, riwayat keluarga, penyakit lain dan terpapar faktor pencetus dengan kekambuhan asma