HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP TERHADAP KESERTAAN SKRINING KANKER SERVIKS PADA WANITA USIA SUBUR
DOI:
https://doi.org/10.33088/jptk.v10i1.377Kata Kunci:
Screening, Cervical Cancer, Knowledge, Attitude, ParticipationAbstrak
ABSTRAK
Kanker serviks adalah sebuah tumor ganas yang tumbuh di dalam serviks, yang disebabkan oleh Human Papilloma Virus (HPV). Kanker serviks merupakan penyebab kematian ketiga di Indonesia. Skrining kanker serviks adalah upaya yang dilakukan untuk deteksi dini kanker serviks.Tujuan umum penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan dan sikap wanita usia subur terhadap kesertaan skrining kanker serviks di Desa Gadu Kecamatan Sambong Kabupaten Blora Jawa Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini menggunakan teknik stratified random sampling dengan jumlah sampel 82 responden. Instrumen yang digunakan yaitu berupa kuesioner tingkat pengetahuan, kuesioner sikap wanita usia subur, dan angket kesertaan skrining kanker serviks. Analisis data menggunakan uji alternatif dari uji chi square yaitu uji likelihood ratio dan uji fisher exact dengan P-value < 0,05. Hasil analisis hubungan tingkat pengetahuan dengan kesertaan skrining kanker serviks menggunakan uji likelihood ratio menunjukkan nilai P-value sebesar 0,03 (P-value < 0,05), artinya ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan kesertaan skrining kanker serviks. Hasil analisis hubungan sikap wanita usia subur dengan kesertaan skrining kanker serviks menggunakan uji fisher exact menunjukkan nilai P-value sebesar 0,006 (P-value < 0,05), artinya ada hubungan antara wanita usia subur dengan kesertaan skrining kanker serviks. Dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara tingkat pengetahuan dengan kesertaan skrining kanker serviks di Desa Gadu Kecamatan Sambong Kabupaten Blora Jawa Tengah. Dan ada hubungan yang signifikan antara sikap wanita usia subur dengan kesertaan skrining kanker serviks di Desa Gadu Kecamatan Sambong Kabupaten Blora Jawa Tengah.
Kata Kunci : Skrining, Kanker Serviks, Pengetahuan, Sikap, Kesertaan
ABSTRACT
Cervical cancer is a malignant tumor that grows in the cervix, which is caused by the human papilloma virus (HPV). Cervical cancer s the third cause of death in Indonesia. Cervical cancer screening is an effort made for early detection of cervical cancer. The general objective of this study was to determine the relationship between the level of knowledge and attitude of women of reproductive age towards participation in cervical cancer screening in Gadu Village, Sambong District, Blora Regency, Central Java. The method used in this study is a quantitative research method with a cross sectional approach. This study used a stratified random sampling technique with a total sammple of 82 respondents. The instruments used were knowledge level questionnaires, attitude questionnaires for women reproductive age, and cervical cancer screening participation questionnaires. Data analysis used alternative test of chi square test is likelihood ratio test and fisher exact test with a P-value , 0,05. The resluts of bivariate analysis of the relationship between level of knowledge and participation in cervical
cancer screening using the likelihood ratio test showed a P-values was 0,03 (P-value <0,05), meaning that there was a significant relationship between level of knowledge and participation in cervical cancer screening. The results of bivariate analysis of the relationship between attitudes and participation in cervical cancer screening using the Fisher’s exact also show that the P-values was 0,006 (P-value <0,05), which means that there was a significant relationship between attitude of women of reproductive age and participation in cervical cancer screening. : It can be concluded that there is a significant relationship between the level of knowledge and attitudes of women of reproductive age with participation in cervical cancer screening in Gadu Village, Sambong District, Blora Regency, Central Java.
Keywords : Screening, Cervical Cancer, Knowledge, Attitude, Participation
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Heriyanti widyaningsih (Penulis)
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.