PENGARUH TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK STIMULASI PERSEPSI TERHADAP KEMAMPUAN PASIEN MENGONTROL HALUSINASI PENDENGARAN DI RSKJ SOEPRAPTO BENGKULU
DOI:
https://doi.org/10.33088/jptk.v9i1.234Kata Kunci:
Halusinasi, Persepsi, Stimulasi, TerapiAbstrak
Manfaat Terapi Aktivitas Kelompok adalah meningkatkan kemampuan menguji kenyataan (reality testing) melalui komunikasi dan umpan balik atau cari orang lain, meningkatkan fungsi psikologis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Terapi Aktivitas Kelompok (TAK) terahadap kemampuan pasien mengontrol halusinasi. Penelitian ini menggunakan metodekuantitatif dengan menggunakan Eksperimendengan desain penelitian pra eksperimen dan penelitian ini menggunakan rancangan penelitian “one grup pretest-postest. Populasi penelitian ini adalah (accedental sampling) yaitu metode pengambilan sample dengan memilih siapa yang kebetulan ada/dijumpai dengan jumlah sample pada penelitian ini 15 orang. Hasil penelitian rata-rata kemampuan mengontrol halusinasi sebelum dilakukan TAK atau pretest pada klien halusinasi adalah 1,80 dengan standar deviasi 0,777. Rata-rata kemampuan mengontrol halusinasi sesudah dilakukan TAK atau pretest pada pasien halusinasi adalah 17,80 dengan standar deviasi 0,676, rata-rata kemampuan halusinasi pada klien adalah diantara 17,43-18,17. Hasil uji statistik didapatkan nilai p value 0,000 maka dapat disimpulkan ada perbedaan yang signifikan antara kemampuan mengontrol halusinasi sebelum dilakukan TAK ( pretest) dan sesudah dilakukan TAK (post test).
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2022 JURNAL PENELITIAN TERAPAN KESEHATAN
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.