IDENTIFIKASI SOIL TRANSMITTED HELMINTS PADA KUBIS DAN LALAPAN DI DALAM PECEL PEDAGANG KAKI LIMA DI KOTA BENGKULU TAHUN 2021

Penulis

  • Sahidan Sahidan a:1:{s:5:"id_ID";s:27:"Poltekkes Kemenkes Bengkulu";}
  • Mala Mustria Poltekkes Kemenkes Bengkulu

DOI:

https://doi.org/10.33088/flms.v2i1.231

Kata Kunci:

Kubis segar, Kemangi segar, Soil Transmitted Helminth

Abstrak

Latar Belakang : Sayuran merupakan sumber vitamin dan kaya serat bagi tubuh manusia, sayuran sangat penting untuk dikonsumsi bagi kesehatan tubuh. Kebiasaan mengonsumsi sayur berupa lalapan untuk mencampur bahan makanan lain perlu diwaspadai karena proses penanaman yang menggunakan pupuk kandang menyebabkan sayur lebih mudah terjangkit telur cacing. Teknik mencuci sayuran harus benar dengan cara mencuci sayuran di air kran yang mengalir, mencuci lembaran per lembar, kemudian mencelupkan sebentar ke air panas atau membilasnya menggunakan air matang. Selain itu ada faktor lain yaitu dihinggapi lalat atau kecoa sehingga terjadi perpindahan telur cacing dari dalam tubuh ke sayuran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keberadaan telur cacing Soil Transmitted Helminth pada sayuran kubis dan kemangi pada pedagang pecel lele di Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu. Metode: Rancangan penelitian ini adalah survei deskriptif sampel berupa kubis segar dan kemangi pada pedagang pecel lele di Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu dengan menggunakan teknik total sampling sebanyak 32 sampel yang terdiri dari 16 sampel kubis dan 16 sampel kemangi. Hasil: Hasil pengamatan mikroskopis hampir separuh (31,25) sampel kubis dan sebagian kecil (12,5) sampel kemangi yang positif terkontaminasi Soil Transmitted Helminth pada sediaan yang telah diperiksa di bawah mikroskop. Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian terhadap 32 sampel kubis dan kemangi di Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu dapat disimpulkan bahwa hampir sebagian (31,25%) sampel kubis terkontaminasi Soil Transmitted Helminth dan sebagian kecil (12,5%). ) sampel kemangi yang terkontaminasi Soil Transmitted Helminth. Saran untuk penelitian selanjutnya dapat dilakukan lebih lanjut mengenai identifikasi Soil Transmitted Helminth pada sayuran kubis dan kemangi pada pedagang pecel lele di Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu.

 

Unduhan

Diterbitkan

2022-06-27

Cara Mengutip

Sahidan, S. dan Mustria, M. . (2022) “IDENTIFIKASI SOIL TRANSMITTED HELMINTS PADA KUBIS DAN LALAPAN DI DALAM PECEL PEDAGANG KAKI LIMA DI KOTA BENGKULU TAHUN 2021”, Jurnal Fatmawati Laboratory & Medical Science, 2(1), hlm. 52–69. doi: 10.33088/flms.v2i1.231.